Gubernur Lampung Siapkan Paket Wisata Way Kambas Night


  Peningkatan pendapatan asli daerah (PAD) merupakan tanggung jawab dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung khususnya melalui sektor pariwisata yang saat ini tengah digenjot oleh pemprov sebagai andalan bagi pertumbuhan perekonomian masyarakat.
Gubernur Lampung M.Ridho Ficardo berharap agar jajaran satuan kerja di lingkungan pemprov mampu mendukung tercapainya pariwisata Lampung yang lebih baik. Disini diperlukan peran penting yang diambil oleh Pemprov Lampung dalam memajukan pariwisata, dan ini melibatkan semua jajaran satuan kerja di lingkungan Pemprov Lampung.
Mengutip dari laman lampungprov.go.id, Kamis (23/3), Sekdaprov Lampung, Sutono mengatakan bahwa jadi semua kepala SKPD di Pemprov Lampung punya peran untuk pariwisata, tidak hanya dinas pariwisata saja itu tetapi semua SKPD  yang ada, dan itu harus dipahami.

Gubernur Lampung Ridho Ficardo sangat konsen dalam pengembangan pariwisata di Lampung. Contohnya adalah diaktifkan kembali kawasan Taman Way Kambas di Lampung Timur yang sudah lama tidak beroperasi dan kini ramai dikunjungi wisatawan.
Sebenarnya,  sejak tahun lalu, Taman Nasional Way Kambas (TNWK) direncanakan akan menjadi salah satu destinasi wisata dunia. Sebab TNWK merupakan salah satu kawasan konservasi yang terletak di Provinsi Lampung dikenal sebagai habitat hutan hujan dataran rendah terakhir di Sumatera yang masih memiliki satwa langka dan terancam punah seperti badak, harimau, gajah, tapir, dan beruang madu.
Selain memiliki potensi alamnya baik, menurut Sutono, potensi jenis tumbuhan maupun potensi alam lingkungan dapat dimanfaatkan untuk kepentingan pendidikan, penelitian, dan tujuan wisata alam sehingga ke depan diharapkan dapat diwujudkan menjadi salah satu destinasi wisata dunia.
Oleh sebab itu, Gubernur Lampung telah mencanangkan 3 program besar terkait perekonomian Lampung yakni menetapkan Lampung sebagai daerah ketahanan pangan, menetapkan kawasan industri dan mengembangkan sektor jasa dan pariwisata sebagai salah satu daya ungkit perekonomian Lampung.
Dan untuk menyukseskan ketiga program tersebut, jajaran Pemerintah Provinsi Lampung terus berupaya melakukan percepatan terkait program unggulan di sektor pertanian, industri serta jasa dan pariwisata.
Sementara disisi lain masih banyak sektor destinasi wisata Lampung yang belum maksimal pengelolaannya dan perlu dukungan.Infrastruktur memang masih belum sepenuhnya selesai, jadi satu persatu akan benahi bersama. Jadi semua satker ambil peran, baik itu dinas PU, Perindustrian, Perdagangan dan lainya semuanya harus kompak membangun.
Bahkan hal yang diharapkan oleh pemprov kepada para pelaku usaha yang telah dimotivasi untuk dapat berpartisipasi dalam membuat paket-paket wisata dan suvenir yang berkaitan dengan TNWK sehingga menjadi salah satu upaya untuk meningkatkan perekonomian Lampung.

Komentar